Pada hari Jumat tanggal 13 Desember 2024, Program Studi Perbankan Syariah Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menyelenggarakan kuliah umum dengan tema “Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Syariah di Indonesia” sebagai bagian dari upaya untuk memperluas wawasan mahasiswa tentang perkembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah di tanah air. Kuliah umum ini menghadirkan pembicara dari Praktisi Bank Indonesia yaitu Prof. Rifkri Ismal, Ph.D selaku Direktur Direktorat Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia dan adjunct professor dari INCEIF University yang membahas tren terkini, tantangan, serta peluang yang ada di sektor tersebut.
Materi kuliah umum ini mencakup berbagai aspek penting, seperti kebijakan pemerintah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi syariah, regulasi yang mengatur sektor perbankan syariah, serta inovasi produk keuangan syariah yang semakin berkembang, Industri Halal Indonesia serta perkembangan pertumubuhan ekonomi berkelenjutan dari berbagai sektor.
Kuliah umum ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada mahasiswa tentang potensi besar ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia, serta tantangan yang dihadapi dalam mengembangkan industri ini. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi mahasiswa untuk berinteraksi langsung dengan para profesional yang berpengalaman di bidangnya, sehingga mereka dapat memperoleh wawasan praktis dan insight yang berguna dalam menghadapi dinamika industri perbankan syariah.
” Perkembangan ekonomi syariah akan semakin pesat dan berpeluang dalam dunia internasional.” tutur Prof. Rifki Ismal, PhD
Dengan adanya kuliah umum ini, Prodi Perbankan Syariah UMSU berharap mahasiswa dapat lebih siap dan terinspirasi untuk berperan aktif dalam mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari komitmen Prodi Perbankan Syariah untuk mencetak lulusan yang memiliki pengetahuan luas, kompetensi tinggi, serta kepedulian terhadap perkembangan sektor ekonomi yang berbasis nilai-nilai Islam.